Sukseskan Pamilu 2024, Rasyidi Bakry Harapkan Sinergitas Satpol PP dan Linmas

oleh -
oleh
Rasyidi Bakry
Komisioner Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Sulawesi Tengah (Sulteng), Rasyidi Bakry saat menjadi narasumber pada kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM Satpol PP dan Satlinmas Dalam Rangka Menghadapi Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Palu, Rabu (23/08/2023). FOTO : HUMAS BAWASLU SULTENG

PALU, WARTASULAWESI.COM – Komisioner Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Sulawesi Tengah (Sulteng), Rasyidi Bakry mengharapkan adanya sinergitas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Perlindungan Masyarakat (Linmas) untuk menyukseskan Pemilu 2024.

“Dalam proses penyelenggaraan Pemilu, Bawaslu tidak dapat bekerja sendiri. Adanya peran Sat Pol PP dan juga Linmas, sangat membantu Bawaslu dalam mencegah pontensi-potensi kecurangan di lapangan, sehingga sinergitas inilah yang kami harapkan guna mewujudkan pemilu yang damai, jujur dan adil,” ujar Rasyidi saat menjadi narasumber pada kegiatan Peningkatan Kapasitas SDM Satpol PP dan Satlinmas Dalam Rangka Menghadapi Pemilu dan Pilkada Serentak Tahun 2024 di Palu, Rabu (23/08/2023).

Rasyidi menjelaskan, peran Linmas dalam menjalankan tugas dan fungsinya telah diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu yaitu sebagai petugas yang menangani ketenteraman, ketertiban, dan keamanan di setiap TPS.

Rasyidi juga menegaskan bahwa salah satu faktor dari suksesnya penyelenggaraan Pemilu 2024 mendatang, karena adanya peran penting dari Satpol PP dan Linmas.

“Bapak/ibu Pol PP dan Linmas sebagai garda terdepan dalam menjaga ketertiban maupun keamanan, punya peran penting. Apalagi dalam mengawal proses Pemilu, sehingga baik buruknya hasil Pemilu ada di tangan bapak/ibu dan kita semua,” tegasnya.

“Kalau Linmas berfungsi dengan baik, maka praktek-praktek kecurangan dapat dicegah dan suasana saat proses pemungutan suara di TPS dapat berjalan dengan kondusif, sehingga disinilah peran linmas sangat kita harapkan bersama” tutup Rasyidi.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Satpol PP Provinsi Sulteng ini, menghadirkan peserta dari Kasi Trantib Kecamatan se Kabupaten Sigi, Donggala dan Kota Palu bertempat di Restoran Kampung Nelayan, Kota Palu. Kegiatan ini juga dihadiri narasumber dari KPU Provinsi Sulawesi Tengah. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.