Satgas Premanisme Sasar Kampung Nelayan Palu, Juru Parkir Diimbau Tertibkan Layanan

oleh -
oleh
IMG 20250524 WA0148
Kasatgas Preemtif, Kompol Agus Revol S. Tola, S.H memimpin sosialisasi pencegahan premanisme di tengah keramaian masyarakat. FOTO : HUMAS POLDA SULTENG

PALU, WARTASULAWESI.COM – Satuan Tugas (Satgas) Operasi Pekat Tinombala 2025 menyambangi lokasi wisata pantai Kampung Nelayan Palu, Sabtu (24/5/2025).

Kegiatan ini dalam rangka melaksanakan sosialisasi pencegahan premanisme di tengah keramaian masyarakat.

Dipimpin Kasatgas Preemtif, Kompol Agus Revol S. Tola, S.H., tim memberikan imbauan langsung kepada para juru parkir untuk menghindari praktik-praktik yang mengarah pada aksi premanisme berkedok parkir liar.

“Pada hari libur, lokasi ini sangat ramai dikunjungi. Tolong parkir agar diatur dengan rapi, sesuai ketentuan Pemerintah Kota Palu, agar tidak menimbulkan keluhan dari masyarakat,” tegas Kompol Agus saat memberikan penyuluhan di lokasi.

Ia mengingatkan bahwa pungutan parkir dengan unsur paksaan atau tarif di luar kewajaran, termasuk dalam kategori tindakan premanisme. “Hal inilah yang saat ini kita tertibkan. Satgas ini terdiri dari TNI-Polri yang sedang melaksanakan Operasi Pekat Tinombala 2025 untuk menekan segala bentuk penyakit masyarakat,” ujarnya.

Selain parkir liar, Kompol Agus juga menegaskan bahwa bentuk-bentuk premanisme lainnya seperti pengancaman, pemerasan, intimidasi, hingga penganiayaan kerap muncul di ruang publik dan harus dicegah sejak dini.
Respons positif datang dari para juru parkir yang hadir dalam kegiatan tersebut. Mereka menyampaikan terima kasih atas perhatian pihak kepolisian yang telah datang memberikan pembinaan langsung di lapangan.

Kegiatan sambang ini merupakan pendekatan preemtif Polri untuk membangun kesadaran kolektif di kalangan masyarakat, khususnya di lingkungan wisata, agar tercipta suasana aman, tertib, dan nyaman di wilayah Sulawesi Tengah. ***