MOROWALI, WARTASULAWESI.COM – Dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2025 yang mengangkat tema global “Hentikan Polusi Plastik”, PT Vale Indonesia Tbk melalui Indonesia Growth Project (IGP) Morowali menggelar serangkaian aksi nyata bertajuk #SustainabilityStartsWithMe.
Aksi ini menjadi bukti komitmen perusahaan terhadap pelestarian lingkungan hidup yang tidak hanya menjadi wacana, tetapi dijalankan hingga ke level individu dan operasional.
Puncak kegiatan ditandai dengan aksi bersih-bersih area kerja yang diikuti oleh 446 peserta dari kalangan karyawan dan kontraktor.
Lokasi pembersihan mencakup area Port Jetty, kantor, pantai, hingga fasilitas penunjang lainnya.
Dalam waktu kurang dari empat jam, tercatat sebanyak 0,8 ton sampah berhasil dikumpulkan.
“Tagar #SustainabilityStartsWithMe bukan sekadar slogan, ini adalah filosofi. Bahwa setiap individu di perusahaan ini punya peran krusial dalam menciptakan dampak positif terhadap lingkungan,” ujar Wafir, Head of Bahodopi Project.
Sampah yang berhasil dikumpulkan langsung dikelola melalui kerja sama dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Morowali.
Proses ini memastikan bahwa pengolahan sampah berjalan secara bertanggung jawab hingga ke hilir dan berkelanjutan.
Tak hanya berhenti di aksi bersih-bersih, PT Vale juga menggerakkan kampanye edukatif melalui media sosial. Karyawan dan mitra kerja diajak menciptakan poster dan video pendek bertema pelestarian lingkungan, dengan mengusung semangat 3R (Reduce, Reuse, Recycle) serta gerakan LISA (Lihat Sampah Ambil).
“Saya ingin mengingatkan lewat visual sederhana, bahwa kita bisa mulai dari hal kecil seperti membawa tumbler atau tidak membuang sampah sembarangan,” tutur Nurul Fitri, pemenang lomba poster kampanye lingkungan.
Kebiasaan memilah sampah berdasarkan jenis juga telah menjadi budaya kerja di lingkungan IGP Morowali, mulai dari sampah organik, anorganik, hingga limbah berbahaya.
Langkah ini diambil untuk memastikan efisiensi pengelolaan sampah dan mengurangi beban lingkungan.
Kegiatan ini ditegaskan bukan hanya sebagai seremoni, melainkan sebagai bagian dari upaya besar PT Vale membangun kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga bumi.
“Kami ingin keberlanjutan dipahami bukan sebagai beban, melainkan peluang untuk menciptakan tempat kerja yang sehat, komunitas yang tangguh, dan lingkungan yang lestari,” tambah Wafir.
Dengan menghidupkan semangat #SustainabilityStartsWithMe, PT Vale IGP Morowali menegaskan bahwa setiap langkah kecil memiliki dampak besar jika dijalankan bersama, demi masa depan bumi yang lebih baik. ***






