DONGGALA, WARTASULAWESI.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Donggala, saat ini tengah melakukan rekapitulasi perolehan suara partai politik dan calon legislatif (caleg) tingkat Kabupaten/Kota yang dimulai 29 Februari hari ini.
Namun dari hasil pleno Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang sudah berakhir Rabu, 28 Februari 2024, partai politik dan caleg peraih suara terbanyak sudah dapat diketahui. Rekapitulasi perolehan suara yang dilakukan di tingkat kabupaten, tinggal membacakan hasil perolehan suara yang telah dilakukan perhitungan secara berjanjang.
Dari hasil pleno di 4 kecamatan Daerah Pemilihan (Dapil) 3 Kabupaten Donggala meliputi Kecamatan Sindue Tobata, Sirenja, Balaesang dan Balaesang Tanjung dapat diketahui ini partai dan para caleg perai suara terbanyak.
Kursi 1, Partai NasDem (7.932 suara) dengan caleg terpilih Syafiah (2.648 suara).
Kursi 2, Partai Demokrat (5.289 suara) dengan caleg terpilih Mohammad Edwan (2.278 suara).
Kursi 3, Partai Golkar (5.151 suara) dengan caleg terpilih Muhammad Irvan (1.530 suara).
Kursi 4, Partai Keadilan Sejahtera (4.000 suara) dengan caleg terpilih Alex (2.762 suara).
Kursi 5, Partai Gerindra (3.616 suara) dengan caleg terpilih Fany Sirey Mowar (704 suara)
Kursi 6, Partai Kebangkitan Bangsa (3.499 suara) dengan caleg terpilih Sudirman (2.051 suara)
Kursi 7, Partai Amanat Nasional (2.745 suara) dengan caleg terpilih Amria Gani Lamangka (957 suara)
Kursi 8, Partai Nasdem (2.644 suara hasil pembagian ketiga) dengan caleg terpilih Mohammad Yasin (2.159 suara).
Untuk diketahui, Dapil 3 tersedia 8 kursi yang diperebutkan oleh Partai Politik di Kabupaten Donggala. ***