Abdul Karim Aljufri Silaturahmi Dengan Kader Gerindra di Banggai

oleh -
oleh
Abdul Karim Aljufri
Abdul Karim Aljufri saat silaturahmi dengan kader Gerindra di Kota Luwuk Kabupaten Banggai. FOTO: IST

BANGGAI, WARTASULAWESI.COM – Bakal Calon (Balon) Wakil Gubernur Sulteng, Abdul Karim Aljufri atau AKA, melakukan silaturahmi dengan kader Partai Gerindra di Kabupaten Banggai.

AKA mengunjungi Kabupaten Banggai bersama rombongan disambut Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Banggai, Sulianti Murad bersama pengurus dan kader.

AKA yang juga Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sulteng tiba di Sekretariat DPC Gerindra Banggai di Jalan MT Haryono Luwuk, Kota Luwuk Banggai sekira pukul 11.00 Wita, Selasa (02/07/2024).

Kedatangan AKA disambut Sekretaris DPC Gerindra Banggai Julius Tipa, Wardani Murad Husain, Herdianto Djiada, Naim Saleh, dan Masnawati Muhammad.

Seluruh kader Gerindra Banggai komitmen untuk memenangkan pasangan Bakal Calon (Balon) Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, Ahmad M Ali-Abdul Karim Aljufri pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) November 2024 mendatang.

Ketua Tim Pemenangan Bakal Cabup Sulianti Murad, Wardani Murad merasa bersyukur dikunjungi Sekertaris DPD Partai Gerindra Sulteng yang juga Balon Wagub Sulteng Abdul Karim Aljufri.

“Kami merasa terhormat dikunjungi Bapak di Kabupaten Banggai,” tutur Wardani Murad Husain.

Ia juga mengajak untuk bekerja keras memenangkan Sulianti Murad sebagai Cabup Banggai dan pasangan Ahmad Ali – Abdul Karim Aljufri di Pilkada 2024.
Wardani Murad memaparkan, pada Pilkada 2020 pasangan Rusdy Mastura-Ma’mun Amir yang diusung Gerindra mampu memperoleh 131 ribu lebih.

“Insya Allah kita bisa lebih lagi karena ada kader Gerindra yang akan bertarung di pemilihan gubernur dan pemilihan Bupati Banggai,” katanya.

Wardani Murad berjanji akan bekerja dengan maksimal memang kandidat di Pilgub dan Pilbub.

“Insya Allah kerja-kerja keras kita akan membuahkan hasil,” tegas Wardani Murad. ***

No More Posts Available.

No more pages to load.